Kuliah umum Prof. Kazuhiko Anraku dari Kagoshima University untuk Mahasiswa Teknologi Perikanan Laut

Kuliah umum untuk mahasiswa pascasarjana program Teknologi Perikanan Laut (TPL) dilaksanakan dalam rangka peningkatan suasana akademik dan sharing experience dari Profesor luar negeri. Kuliah dilaksanakan pada hari Senin 2/12/2019 bertempat di Ruang Diskusi Ayodhyoa Departemen Pemanfaatan Sumberdaya Perikanan. Kuliah dihadiri oleh 24 orang mahasiswa dan staf pengajar departemen PSP. Pada kesempatan tersebut Prof. Dr. Kazuhiko Anraku dari Kagoshima University memberikan kuliah tentang perikanan sidat di Jepang, Taiwan dan Asia Tenggara. Prof. Anraku selain menjelaskan tentang perikanan sidat juga memberikan informasi terkait dengan program International Linkage Program on Tropical Fisheries dimana IPB University menjadi salah satu anggotanya. Program ILP tersebut memberikan peluang tentang exchange student untuk dapat mengambil kredit kuliah di antara anggota ILP. Mahasiswa pascasarjana terpilih memiliki kesempatan untuk 40 hari tinggal di Kagoshima University untuk mengambil kredit kuliah dan praktek. Program studi TPL merupakan salah satu prodi yang juga mengirimkan mata kuliahnya untuk diambil oleh mahasiswa dari universitas lain seperti Kagoshima University (Jepang), University of Malaysia Trengganu, Univeristy of Philiphine Visayas, Universitas Samratulangi, Nha trang University (Vietnam) dan Kasertsart University (Thailand). Semoga kegiatan kuliah tamu dari luar negeri ini dapat meningkatkan kapasitas ilmu dan pengetahuan mahasiswa TPL.